Kue Donatelo |
Resep Cara Membuat Donatelo Enak
Bahan-bahan :
- 150 gr telo (ubi jalar bisa pakai yang ungu, kuning atau putih) kukus, lalu haluskan
- 250 gr tepung terigu protein tinggi
- 1 butir telur
- 2 Sdt fermipan
- 50 gr gula pasir
- 40 gr margarine (saya pakai mentega putih)
- 50 ml susu cair (kalau pakai air tambahkan 1 sdm susu bubuk di adonan)
Cara membuat donatelo :
- Campur telo kukus yang sudah dihaluskan bersama tepung terigu, gula pasir, dan fermipan. Kemudian masukkan telur dan air sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis.
- Tambahkan margarine. Lalu uleni lagi hingga kalis. Bulatkan adonan, biarkan mengembang selama 60 menit.
- Setelah mengembang, potong dan timbang adonan masing-masing 50 gram. Kemudian bulatkan kembali, lalu biarkan mengembang selama 30 menit.
- Kemudian kempiskan masing-masing bulatan dan bentuk lagi menjadi bulatan dan lubangi tengahnya dengan jari. Lalu diamkan lagi selama 20 menit.
- Panaskan minyak dalam wajan (harus bener panas) goreng adonan hingga matang dan berwarna kekuningan. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan dengan taburan tepung gula, mesis, keju atau kacang cincang.
Itulah sedikit berbagi resep cara membuat donatelo enak. Selamat mencoba, semoga bermanfaat. :)