Sabtu, 06 Januari 2018

Resep Cara Membuat Bitter Ballen Keju ala Bunda Indri ummu Zahra

Resep Cara Membuat Bitter Ballen Keju ala Bunda Indri ummu Zahra | Resep ARKME - Cemilan kakak Zahra untuk berbuka. Semoga suka ya ka. Hayuu di coba bunda. :)

#bitterballenkeju #sayanganak #mogaberkah
Resep Cara Membuat Bitter Ballen Keju ala Bunda Indri ummu Zahra
Kue Bitter Ballen


Cara membuat bitter ballen keju

Bahan-bahan :

  • 100 gr margarin
  • 1 butir bawang bombay, cincang halus
  • 2 siung bawang putih, memarkan dan cincang halus
  • 150 gr tepung terigu serbaguna
  • 350 ml susu cair
  • 200 gr daging giling yang sudah ditumis dulu (saya ganti jamur bulan)
  • 1 buah wortel potong dadu kecil2
  • Garam, secukupunya
  • Merica bubuk, secukupnya
  • Pala bubuk, secukupnya
  • Gula pasir, secukupnya
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 50 gr keju cheddar potong dadu kecil(sy pake kraft quick melt)


Bahan Pelapis :

  • 3 butir telur, kocok lepas (saya pakai tepung yang diberi air dan garam)
  • Tepung panir, secukupnya

Cara Membuat Bitter Ballen Keju :


  1. Panaskan margarin hingga leleh, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum dan layu. Masukkan garam lada bubuk pala bubuk dan gula.
  2. Masukkan wortel, jamur sampai layu.
  3. Masukkan terigu aduk sampai berbulir. Tuang susu sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata dan kental. Aduk rata dan test rasa. 
  4. Masukkan daun bawang. Aduk rata dan matikan api. Setelah hangat, bentuk bulatan kecil, beri isian keju dan bulatkan kembali. Lakukan hingga habis. 
  5. Gulingkan bitterballen ke tepung panir, celupkan ke tepung yang diberi air dan gulingkan kembali ke tepung panir hingga rata.
  6. Lakukan hingga habis. Diamkan di kulkas selama kurang lebih 30-60 menit sebelum digoreng agar tepung panir menempel sempurna. 
  7. Panaskan minyak, goreng bitterballen hingga coklat keemasan. 
  8. Angkat dan tiriskan. Sajikan hangat.

Selamat mencoba bunda.
Disqus Comments